PASANGKAYU, Manakarra Pos – PT Tanjung Sarana Lestari (TSL), anak perusahaan PT Astra Agro Lestari (AAL) Group menyalurkan bantuan berupa satu unit pendingin ruangan (AC) Masjid Nurur Rahman di Dusun Saluaya, Desa Ako, Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat.
Bantuan ini merupakan bentuk komitmen perusahaan meningkatkan kenyamanan beribadah masyarakat Dusun Saluaya.
Penyerahan bantuan dipimpin Refinery Factory Manager PT TSL, Heru Marantika Afriyadi, didampingi Asisten CSR Kartina beserta tim.
Imam Masjid Nurur Rahman, Ustadz Santo, menyampaikan terima kasih atas kepedulian perusahaan.
“Atas nama jamaah, kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada PT TSL. Bantuan ini sangat bermanfaat dan menjadi berkah bagi kami semua,” katanya.
Heru menyampaikan, bantuan tersebut merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan dalam mendukung sarana ibadah dan meningkatkan kenyamanan jamaah.
“Kami berharap bantuan AC ini dapat memberikan kenyamanan lebih bagi para jamaah, terutama di cuaca panas, sehingga ibadah bisa lebih khusyuk,” kata Heru dalam keterangannya, Selasa (30/9/2025).
Lanjut Heru, PT TSL berkomitmen untuk terus hadir melalui berbagai program sosial di masyarakat. Dan sebagai bagian dari AAL Group, kami berupaya menjaga keseimbangan antara aktivitas bisnis dan kontribusi sosial.
“Harapan kami, keberadaan perusahaan bisa memberikan nilai tambah bagi masyarakat sekitar,” paparnya.
Sekretaris Desa Ako, M Dai, juga mengapresiasi langkah PT TSL dengan bantuan yang diberikan ke Masjid. Nrurur Rahman.
“Perusahaan telah menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat dan berharap kerja sama yang baik terus berlanjut,” terangnya.
Melalui kegiatan ini, PT TSL menegaskan komitmennya untuk tidak hanya fokus pada bisnis, tetapi juga berperan aktif dalam mendukung masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya.