Gilang Gabung ke Gastik FC U-13 Hadapi Piala Soeratin Sulbar

Pasangkayu – Kapten PS Matra U-13, Gilang Dirga Rusdi, resmi bergabung dengan skuad Gastik FC U-13 untuk menghadapi Piala Soeratin tingkat Sulawesi Barat (Sulbar) 2025.

Pemain junior asal Kelurahan Bambalamotu ini dipilih karena dinilai mampu melengkapi kebutuhan tim dalam persiapan menghadapi event kalender PSSI itu.

Gilang menjadi satu-satunya pemain dari Bambalamotu yang dipanggil untuk memperkuat Gastik FC.

Kepastian ini didapat setelah ayahnya, Rusdi Rasido, secara resmi menandatangani surat persetujuan orang tua di markas Gastik FC yang bertempat di Lego-lego Warkop Tikke, Jalan Trans Sulawesi, Kamis (9/1/2025).

Di hari yang sama, Gilang langsung mengikuti sesi latihan bersama di lapangan sepak bola Desa Tikke.

Latihan tersebut dipimpin oleh pelatih Ikhwan dan didampingi coach Sanur.

Sebagai orang tua, Rusdi mengungkapkan rasa bangganya atas kepercayaan yang diberikan kepada putranya.

“Kami sangat senang dan mendukung program pembinaan Gastik FC. Semoga tim dapat tampil maksimal di Piala Soeratin tahun ini,” ujarnya.

Gastik FC sendiri telah dipercaya mewakili Kabupaten Pasangkayu di tingkat provinsi setelah menjuarai kompetisi tingkat kabupaten.

Manajemen klub kini fokus mempersiapkan komposisi pemain terbaik, termasuk dengan merekrut Gilang yang sebelumnya bersinar bersama PS Matra.

Rombongan Gastik FC U-13 dijadwalkan bertolak ke Polman, lokasi pelaksanaan Piala Soeratin Sulbar, dalam waktu dekat ini.

Dukungan dan doa dari masyarakat diharapkan agar Gastik FC U-13 dapat meraih kesuksesan di tingkat provinsi dan lolos ke seri nasional tahun ini.

Meski kompetisi kelompok umur, Piala Soeratin juga adalah pertarungan nama daerah. Gastik FC akan membawa nama Askab PSSI Pasangkayu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *