Jaga Asa Selalu Lolos, Enam Karateka Sulteng Raih Tiket PON 2024

PALU-SULTENG, MANAKARRAPOS.COM – Karateka Sulawesi Tengah berhasil memelihara asa selalu lolos ke Pekan Olahraga Nasional (PON).

Terbaru, Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Sulawesi Tengah, kembali mengunci tiket menuju PON Aceh-Sumut 2024.
Melalui rilis resmi FORKI Sulteng, yang diterima redaksi manakarrapos.com, Selasa (29/8/2023), total ada enam Karateka Sulteng dipastikan berlaga di PON nanti.

Ketua FORKI Sulteng, M. Yudi Tangahu, menjelaskan lolosnya keenam atlet tersebut, berdasarkan hasil Babak Kualifiaksi (BK) PON di Banjar Baru Kalimantan Selatan, 25-27 Agustus 2023.

“Hasil Prakualifikasi PON kita berhasil meloloskan 6 atlet dan 7 nomor ke PON Aceh- Sumut 2024 mendatang,” jelasnya mengabarkan.

Disampaikan ada 12 atlet dikirim dikirim ke arena Prakualifikasi PON tahun ini, namun hanya ada 6 berhasil memenuhi target.

Hal yang paling menggembirakan, Sulawesi Tengah akhirnya juga lolos pada kumite beregu putri.

Yudi juga menjelaskan, lolosnya enam orang atlet karate Sulawesi Tengah pada babak kualifikasi PON Sumut-Aceh, tidak terlepas dari dukungan dari Gubernur Sulawesi Tengah, Rusdy Mastura, yang terus mengobarkan semangat juang dan nilai sportivitas kepada para atlet karate Sulawesi Tengah.

“Atas nama FORKI Sulawesi Tengah, kami menyampaikan rasa syukur dan ucapan terima kasih kepada Bapak Rusdy Mastura atas dukungan dan perhatian kepada Tim Karate Sulawesi Tengah, sehingga bisa lolos pada PON Sumut-Aceh 2024”, ucap Yudi.

Kabarnya lolosnya pahlawan “bumi Tadulako” julukan lain tim Sulteng, sekaligus menambah catatan sejarah cabor karate Sulteng selalu lolos ke PON.a

Sebelumnya, pada PON XX Papua, atlet Sulawesi Tengah, Yuningsih Masoara, bahkan menyumbang medali perunggu nomor Kata. (**/)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *