Maman Belum Tentukan Klub untuk Komite Cup, Tertarik Gabung ke Tikke

Pasangkayu, Manakarra Pos – Bek andalan Desa Kalola, Maman Abdul Rahman, hingga kini belum memastikan tim mana yang akan dibelanya dalam ajang Komite Cup IX 2024.

Pemain yang kerap memperkuat PS Bambalamotu di berbagai turnamen ini memastikan dirinya siap memperkuat daerah asalnya, meskipun masih menimbang beberapa pilihan.

Dikenal sebagai pemain bertahan berpengalaman, Maman menjadi satu-satunya pemain dari Desa Kalola yang sering berlaga di berbagai turnamen antarkampung (tarkam) hingga ke wilayah Kalimantan.

Bahkan, bulan lalu, ia baru saja menyelesaikan turnamen di Sidrap, Sulawesi Selatan.

Saat ditanya mengenai tim yang akan dibelanya di ajang tersebut, Maman mengatakan keputusannya bergantung pada kesepakatan yang tercapai.

Namun, ia mengungkapkan keinginannya untuk membela klub Gastik Tikke atau tim dari Kecamatan Tikke Raya — klub yang belum pernah ia bela sepanjang kariernya.

Sebelumnya, Maman pernah memperkuat PS Matra dan turut bermain bersama PS Sarudu di Liga 3 Indonesia.

Dengan rekam jejaknya yang panjang, kehadiran Maman di Komite Cup IX diperkirakan akan menjadi nilai tambah signifikan bagi tim yang diperkuatnya.

Ajang Komite Cup IX 2024 diprediksi akan berlangsung sengit dengan banyak pemain berbakat yang siap unjuk kebolehan di lapangan.

Penulis : Egi Sugianto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *