Pasangkayu, Manakarra Pos – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Sulawesi Barat, Dr Mitthar Thala Ali, langsung menindaklunjuti agar pelajar berprestasi asal Pasangkayu, Rahman diusulkan sebagai penerima beasiswa.
Kepada media ini, Mitthar Thala Ali, mengaku belum mendapat informasi dari pihak SMAN 1 Lariang.
Ia juga berterima kasih, karena informasi tersebut disampaikan lewat media.
“Mohon maaf kami tdk dapat info dari sekolahnya, terima kasih telah menginfokan via media,” tulis Kadis Pendidikan Sulbar, Mitthar Thala Ali, saat dikonfirmasi melalui Whatshapp, Rabu (29/5/2024), pukul 15.43 Wita.
Kadis Pendidikan Sulbar akan berkoordinasi dengan Kepala Sekolah SMAN 1 Lariang agar diusulkan pemberian beasiswa.
“Insha Allah kami akan usul dan meminta ke kaseknya mengusulkan pemberian beasiswa bagi anak tsb,”jelasnya.
Selain itu, pihaknya juga akan menugaskan tim beasiswa Dinas Pendidikan Sulbar untuk dilakukan penangan.
“Saya juga sdh minta tim beasiswa di kantor untuk lakukan penanganan,” terangya.
Rahman, menjadi perbincangan karena prestasinya yang gemilang sebagai pelajar yang lolos Paskibraka mewakili Pasangkayu ke tingkat Provinsi.
Orang tua Rahman, Nurhayati, menyampaikan curhatannya soal Beasiswa untuk putranya yang tidak ada dari pihak sekolah.
Secara terpisah, jurnalis manakarra pos juga sudah melakukan upaya untuk menghubungi kepala UPTD SMAN 1 Lariang, Nurwahida Wahab, S.Pd., M.Pd, namun belum memberi tanggapan, pada Rabu (29/5/2024) pukul 16.23 wita.
Saat dikonfirmasi, Nurwahida mengaku masih dalam forum rapat MKKS.
“Sy msh dlm forum rapat,” tulisnya, via Whatshapp.
Penulis : Egi Sugianto